Manado, Mei 2025 — Wali Kota Manado, Andrei Angouw, menghadiri Rapat Koordinasi High Level Dedicated Team Meeting Regional Investor Relations Unit (RIRU) Provinsi Sulawesi Utara yang berlangsung di VIP Room Bandara Sam Ratulangi Manado. Dalam forum strategis ini, Wali Kota hadir bersama Sekretaris Daerah Kota Manado, dr. Steaven Dandel, M.Ph., dan Kepala DPMPTSP Kota Manado, Charles Jimmy Rotinsulu, S.E., M.Si.
Rakor ini dipimpin oleh Gubernur Sulut, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, S.E., bersama Wakil Gubernur Dr. Victor Mailangkay, S.H., M.H., serta dihadiri oleh kepala daerah se-Sulawesi Utara, Forkopimda, perwakilan Bank Indonesia, dan jajaran DPMPTSP provinsi serta kabupaten/kota.
Wali Kota Andrei Angouw memanfaatkan forum ini untuk menyampaikan secara langsung sejumlah usulan investasi yang potensial di Kota Manado. Ia menekankan pentingnya promosi aktif terhadap potensi daerah agar dapat menarik minat investor, baik dalam maupun luar negeri.
“Kami di Pemerintah Kota Manado sangat terbuka terhadap investasi yang bisa mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan menciptakan lapangan kerja. Forum ini menjadi langkah konkret untuk menyampaikan langsung potensi yang dimiliki Manado kepada seluruh stakeholder,” ujar Wali Kota.
Rangkaian acara diawali dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya, doa, dan laporan kegiatan oleh Kepala DPMPTSP Provinsi Sulut, Ir. Syaloom Korompis, S.P., M.Sc. Kemudian dilanjutkan dengan paparan dari Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulut, Andry Prasmuko, serta arahan dari Gubernur Sulut.
Dalam sesi tanya jawab yang dipandu oleh Kadis DPMPTSP Sulut, Wali Kota Andrei turut aktif berdialog dan menyampaikan beberapa fokus rencana pengembangan wilayah yang siap dijajaki oleh investor. Kegiatan ini ditutup dengan penandatanganan berita acara sebagai bentuk komitmen bersama dalam mendorong investasi daerah.
Langkah Wali Kota Andrei Angouw ini menjadi bukti keseriusan Pemerintah Kota Manado dalam membangun jejaring dan memperkuat kolaborasi lintas sektor demi Manado yang lebih maju dan sejahtera. ADV